1. Di Swiss, Membacakan puisi sambil menuruni gunung dengan ski adalah ilegal
Mungkin aturan ini dibuat karena pada zaman tersebut orang-orang sangat puitis, hingga pada saat ia bermain ski, ia membacakan puisi Shakespeare lalu kecelakaan menimpa orang tersebut dan dibuatlah aturan ini. Orang itu pasti sangatlah puitis hingga pada saat ia bermain ski-pun ia menunjukkan kebahagiaannya dengan membacakan puisi. Tidak ada yang tahu secara jelas tujuan dari aturan ini, darimana juga orang-orang dapat mengetahui seseorang sedang membacakan puisi selagi ia bermain ski.
2. Di California, Sebuah kendaraan tanpa pengemudi tidak boleh melewati kecepatan 60 mil per jamSeberapa seringkah Anda melihat sebuah kendaraan tanpa pengemudi yang melewati kecepatan 0 mil per jam? Terlebih lagi mobil itu melewati batas kecepatan? Wow.. Siapa yang akan kena hukum atas hal itu? Si mobil?
Walaupun hukum ini terdengar tidak masuk akal, tetapi tidak akan lama sejak dibuktikannya mobil tanpa pengemudi (driverless car) oleh Google. Ya, akhirnya hukum ini tidak lagi hanya menghukum si mobil dan dapat dipraktikkan secara nyata pada saat itu (yang membuat hukum ini mungkin adalah seorang peramal).
3. Di Nova Scotia, Canada, Menyiram rumput selagi hujan adalah ilegal
Mungkin untuk menghemat air dan mengalokasikannya dengan tepat, hukum ini tidak terlalu aneh jika tujuannya itu. Tapi, kapan terakhir kali Anda melihat seseorang keluar rumah untuk menyiram rumput, padahal langit juga sedang melakukan hal yang sama (sedang hujan)? Keluar rumah selagi hujan saja sudah malas, apalagi untuk menyiram rumput selagi hujan.
4. Di Florida, Anda tidak diijinkan untuk bersetubuh dengan landak
Walaupun seseorang menggunakan imajinasi terburuknya, pernahkan membayangkan bersetubuh dengan seekor landak? Inilah aturan yang ada di Florida, Anda dilarang kawin atau bersetubuh dengan seekor landak.
Memang terdengar sangat tidak masuk akal, tapi pada kenyataannya ada dua orang turis Rusia yang ingin mencoba melanggar hukum ini. Seperti yang dapat Anda bayangkan, pada akhirnya kedua turis ini masuk ke rumah sakit dan ditemukan duri landak di alat kelamin mereka dan mereka hampir harus kehilangan alat kelamin mereka. Untungnya hal ini diketahui setelah mereka keluar dari Florida dan mereka tidak dihukum atas hal ini. Inilah yang mereka dapatkan karena melecehkan si landak.
5. Di New York, Melompat dari gedung akan dihukum dengan kematian
Melompat dari gedung, kemudian dihukum dengan kematian, nasib lebih 'beruntung' apalagi yang bisa menimpa orang tersebut? Tapi, orang yang ingin bunuh diri akan senang mengetahui ada hukum ini karena pihak berwajib akan menyelesaikan tindakan ini jika orang tersebut memang belum menjadi sebuah tubuh hancur yang tidak bernyawa.
Tujuan aturan ini dibuat adalah mengantisipasi suatu kejadian dimana seseorang melompat bunuh diri selagi jalanan ramai dan menimpa pejalan kaki. Yah, tapi siapa yang memikirkan hukum ini selagi mereka melompat bunuh diri, itupun jika mereka tau. Mungkin cukup masuk akal jika kita memikirkan situasi yang berbeda seperti jika orang itu melompat untuk memacu adrenalin (terjun payung, bungee jumping, atau parkour).
6. Di United Kingdom, seorang wanita hamil boleh ngidam kencing dimana saja yang ia mau, termasuk topi polisi jika ia memintanya
Anda seorang turis dan ingin melihat penjaga kerajaan di UK, lalu seorang wanita hamil mendekati penjaga kerajaan tersebut dan meminta helmnya agar ia dapat buang air kecil di helm tersebut, Anda mungkin akan mengurungkan niat Anda. Ya, di UK, seorang wanita hamil boleh buang air kecil dimana saja jika ia mau termasuk topi pihak berwajib (polisi) jika ia memintanya. Hal ini bahkan sudah dibuktikan, dimana polisi juga harus menutupi kejadian ini dengan sebuah mantel.
Ini adalah salah satu aturan paling tua yang masih ada hingga sekarang ini, dimana telah berlaku sejak zaman kereta kuda sebagai sarana transportasi. Jadi jika di UK ada seorang wanita hamil yang meminta topi Anda, ingatlah akan hukum ini.
7. Di New Jersey, Memakai rompi anti-peluru selagi melakukan pembunuhan adalah tindakan ilegal
Seorang pembunuh dilarang memakai rompi anti-peluru selagi ia melakukan pembunuhan. Aturan yang masuk akal apabila si pembunuh memang menaatinya, jadi si polisi dapat dengan mudah menghentikan tindakan pembunuhan tersebut. Tapi untuk apa si pembunuh menaati hal tersebut? Toh ia sedang melanggar salah satu hukum terberat, yaitu terkait pembunuhan. Mungkin ia adalah pembunuh berdarah hangat (baik).
Ini adalah salah satu cara pemerintahan untuk memberikan hukuman yang lebih berat ke si pembunuh sebagai tambahan dari tindakan pembunuhan yang ia lakukan. Ini adalah hukum yang benar-benar ada di negara tersebut.
8. Di Thailand, Keluar rumah selagi tidak mengenakan celana dalam adalah tindakan ilegal, walaupun mengenakan pakaian lainnya (tidak telanjang)
Seseorang sedang jalan-jalan di Thailand, tiba-tiba ia ditangkap. Orang tersebut lalu menanyakan apa kesalahan yang ia lakukan dan si polisi menjawab: "Anda tidak mengenakan celana dalam. Anda berhak untuk diam, segala hal bla bla ... (membacakan hak terdakwa)." Wow.. Polisi tersebut pasti mempunyai mata yang dapat melihat tembus pandang untuk mengetahui hal tersebut.
Darimana polisi tersebut tahu bahwa orang tersebut tidak mengenakan celana dalam padahal ia mengenakan pakaian lainnya dengan lengkap. Jadi jika ia tidak mengenakan celana luar tapi mengenakan celana dalam maka itu lebih baik? Hmm.. Mungkin mata si polisi sampai seperti foto hakim di atas.
9. Di Singapura, Kencing di Elevator (lift) adalah tindakan ilegal
Setiap orang tentu tidak menyukai elevator yang berbau urine (air kecil), tetapi Singapura atau Singapore secara resmi benar-benar membenci hal tersebut. Beberapa elevator mereka bahkan dilengkapi dengan Urine Detection Devices (UDD). UDD ini akan mendeteksi apakah ada bau urine di elevator, jika ada maka alarm akan berbunyi dan pintu elevator tidak akan terbuka hingga polisi tiba dan menangkap si terdakwa.
Buang air kecil di elevator (lift)? Yang benar saja. Bayangkan Anda sedang menunggu elevator, pintu terbuka dan Anda melihat orang sedang buang air kecil di sana. Topik yang cocok jika kita sedang membicarakan mengenai situasi yang canggung (aneh). Orang luar biasa mana yang akan melakukan ini? Tapi jika Anda mencari di Internet, Anda akan dapat menemukan bahwa elevator yang berbau urine sering terjadi (biasa saat seseorang sedang mabuk, mereka ditemukan buang air kecil di elevator).
10. Di Ohio, Membuat ikan mabuk adalah tindakan ilegal
Mengemudi sambil mabuk adalah tindakan ilegal di negara-negara modern, bahkan di negara kita mabuk-mabukan adalah tindakan yang terkenal buruk. Tapi bagaimana jika subjek si pemabuk adalah ikan? Mungkin ini untuk mencegah si ikan keluar dari air dan ditabrak mobil begitu ia keluar ke jalan. Ternyata tujuan sebenarnya dari hal ini adalah untuk mencegah menyia-nyiakan alkohol.
No comments:
Post a Comment